Panduan Cara Upload Video di Youtube

Panduan Cara Upload Video di Youtube | Youtube adalah situs berbagi video gratis yang sangat populer. Meskipun situs ini sangat populer, tapi tidak semua netter (pengguna internet) tahu cara menggunakannya. Misal bagaimana cara upload video di youtube.

Pada kesempatan kali ini saya share tips internet  yang secara khusus membahas tentang cara upload video di youtube. Dengan berbagi video di youtube banyak sekali manfaat yang didapatkan. Diantaranya adalah berbagi informasi, sebagai media mengekspresikan diri bahkan bisa untuk menambah penghasilan secara online.

Cara upload video di yotube sangat mudah. Syaratnya adalah harus memiliki akun google, yaitu dengan cara membuat email dengan google mail atau gmail.com. Bagi anda yang belum memiliki akun google dan belum tahu cara membuatnya silakan baca panduan membuat email dengan gmail.

Setelah anda memiliki akun google atau gamail, silakan anda buka situs youtbe www.yoututbe.com. Ketika anda masuk pada akun youtube maka akan disuguhkan tampilan seperti berikut.
Untuk memulai upload video di youtube silakan klik Upload. Anda akan disuguhkan sebuah halaman dengan tulisan Select Files to Upload. Anda bisa klik tulisan tersebut kemudian mencari video yang akan di upload atau juga bisa dengan cara klik and drag. Yaitu menarik video dari windows explorer dan menaruhnya di atas tulisan Selet file to upload. Lihat screen shoot berikut.


Halaman yotube akan berubah menjadi seperti berikut 
Silakan anda isi kolom deskripsi untuk memberikan informasi singkat tentang video anda, kemudian klik Publish. Tombol publish adalah untuk mempublikasikan video yang anda upload, ini bisa diklik pada saat proses upload atau juga bisa menunggu proses upload selesai terlebih dahulu.


Setelah selesai di publish maka, youtu akan menyarankan anda untuk membagikan atau share video anda di media sosial seperti facebook, twitter, google plus, reddit dan lainnya. Silakan anda share video anda di media sosial yang anda miliki agar lebih cepat populer.

Demikian cara upload video di youtube, sangat cepat dan mudah. Yang penting file video tidak terlalu besar dan koneksi internt anda cepat dan stabil. Jika anda menggunakan WiFi, silakan baca cara mempercepat koneksi internet dengan WiFi.
LihatTutupKomentar